Achmad Sarjono
Achmad Sarjono
  • May 24, 2022
  • 7262

Silatuhrahmi Danrem 083/Bdj Beserta Dan/Ka Bapras Korem 083/Bdj

KOTA MALANG, -  Danrem 083/Bdj Kolonel Inf Yudhi Prasetiyo, S.I.P gelar acara Silaturahmi Danrem 083/Bdj Beserta Dan/Ka Bapras Korem 083/Bdj bertempat di Makorem 083/Bdj Jl. Bromo no 17 Kota Malang, Senin (23/05/2022).

Acara silaturahmi Danrem diikuti oleh Kasrem, para Kasi dan para Dan/Ka Bapras Korem 083/Bdj. Dalam sambutan Danrem 083/Bdj menyampaikan, berkenaan dengan acara Silaturahmi ini, saya selaku Danrem 083/Bdj maupun pribadi mengucapkan Selamat Datang kepada pejabat baru Dandenkesyah 05.04.03 Letkol Ckm dr. Subarkat Bangun Satoto, Sp.PK., Dandenpal V/3 Malang Letkol Cpl Kohar dan Dandenbekang V-44-03 Malang Letkol Cba Candra Wijaya beserta keluaraga. 

Saya berharap semoga kepercayaan yang diberikan oleh Pimpinan TNI Angkatan Darat untuk memangku jabatan baru ini dapat dilaksanakan dengan penuh rasa tanggung jawab. 

Kemudian, kepada pejabat lama Dandenkesyah 05.04.03 Letkol Ckm dr. Maksum Pandelima, Sp.OT. dan Dandenbekang V-44-03 Malang Letkol Cba Win Indarto, S.E. beserta keluarga,  yang akan melaksanakan alih tugas, saya atas nama pribadi dan satuan mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas segala peran sertanya dalam melaksanakan tugas dan pengabdiaannya selama mendukung tugas Korem 083/Baladhika Jaya, " ujarnya.

Pemindahan dalam suatu jabatan atau kesatuan merupakan bagian dari rangkaian sistem pembinaan personel di lingkungan TNI AD dan itu semua merupakan suatu proses yang wajar dan alami, yang semuanya itu dilakukan dalam rangka pembinaan karier personel yang bersangkutan. 

Disisi lain  pergeseran atau alih tugas dilaksanakan untuk menjaga dinamika organisasi agar tetap dalam kondisi siap operasional. dihadapkan dengan dinamika dan tantangan tugas saat ini.

Ciptakan kondisi rasa aman dan nyaman bagi masyarakat dalam segala aspek kehidupan mereka. Segera lakukan langkah-langkah untuk mencegah penyebaran pandemi Covid-19 sesuai arahan dan kebijakan yang telah dirumuskan oleh Komando Atas. 

Sekali lagi kepada pejabat yang baru, saya ucapkan selamat bertugas, selamat bekerja dan tunjukkan kreativitas dalam memimpin satuan. Jadilah prajurit sejati dan hubungan erat yang telah terjalin dengan satuan jajaran Korem 083/Bdj terus ditingkatkan sehingga tugas-tugas kedepan TNI AD semakin maju dan menjadi contoh dan teladan dijajaran Kodam V/Brawijaya.

Kepada pejabat lama beserta keluarga, saya ucapkan selamat bertugas di tempat tugas yang baru, jalin terus tali silaturahmi dengan keluarga besar Korem 083/Baladhika Jaya. Saya yakin, dengan pengalaman tugas  yang  saudara dapatkan, saudara akan mampu berkiprah lebih baik dan selalu diberikan kesuksesan dalam mengabdi kepada Bangsa dan Negara, " jelasnya. 

Lebih lanjut disampaikan pejabat lama Dandenkesyah dan Dandennekang " Ucapan Terima kasih kepada Danrem 083/Bdj atas arahan dan bimbingannya selama melaksanakan tugas mendukung tugas Korem dan mohon pamit untuk menjalankan tugas ditempat yang baru " Kami akan tetap jalin silaturahmi dengan Korem 083/Bdj" (Penrem 083/Bdj)

Bagikan :

Berita terkait

MENU